5 Kesalahan Pola Makan yang Bisa Mengganggu Kesehatan


Makanan sangat berpengaruh terhadap tingkat kesehatan tubuh. Menu yang bernutrisi dan pola makan yang teratur akan mempengaruhi kesehatan dan kebugaran jasmani seseorang. Tetapi terkadang dalam keseharian, sebagian orang tidak menyadari bahwa pola makan yang mereka lakukan justru dapat mengganggu kesehatan.



Kebiasaan salah dalam pola makan yang kita temui sehari-hari antara lain adalah :
Pertama, maka nasi dengan lauk mie. Nasi banyak mengandung karbohidrat yang penting untuk mengasilkan tenaga. Sedangkan mie berasal dari tepung terigu yang juga banyak mengandung karbohidrat. Padahal seharusnya tubuh selain butuh karbohidrat juga perlu protein, vitamin dan mineral lainnya yang bisa diperoleh dari sayur atau buah.

Kedua, mengkonsumsi buah setelah makan. Kebiasaan ini banyak dilakukan orang dan menganggap buah sebagai makanan pencuci mulut. Padahal mengkonsumsi buah setelah makan nasi, menjadikan nutrisi yang terkandung dalam buah tak bisa terserap secara maksimal. Yang paling baik adalah buah dikonsumsi sebelum makan, atau jika terpaksa akan mengkonsumsi setelah makan, berilah jarak sekitar 2 jam.

Ketiga, mengkonsumsi santan. Santan yang terbuat dari buah kelapa banyak ditemukan dalam aneka menu olahan di Indonesia, terutama di Jawa dan Sulawesi. Padahal santan banyak mengandung kolesterol dan lemak jenuh yang bila berlebihan dapat memicu penyakit jantung koroner.

Keempat, meminum es setelah mengkonsumsi makanan berlemak. Es akan mengikat lemak sehingga lemak tidak bisa terurai. Lemak yang menyatu ini akan menghambat pencernaan sehinnga berpotensi menimbulkan kegemukan. Yang dianjurkan ketika mengkonsumsi makanan berlemak adalah dengan minum air hangat atau minum air putih untuk membantu pencernaan.


Kelima, berlebihan mengkonsumsi telur. Telur banyak mengandung protein hewani. Tetapi telur juga mengandung kolesterol, jika ini diberikan kepada anak dalam masa tumbuh kembang secara berlebihan tentu akan berdampak buruk. Para pakar menganjurkan bahwa mengkonsumsi telur yang baik adalah rata-rata 4 butir telur untuk setiap pekan.

Tidak ada komentar untuk "5 Kesalahan Pola Makan yang Bisa Mengganggu Kesehatan"